Monthly Archives: July 2020

Alumni Prodi Manajemen FE UNIKU Siap Salurkan Beasiswa Bagi Almamater

2020-07-15T08:41:34+07:00

Alumni Prodi Manajemen FE UNIKU Siap Salurkan Beasiswa Bagi Almamater UNIKU JAYA – Pandemi Covid-19 telah memberikan dampak yang begitu besar diberbagai sektor, termasuk didalamnya yaitu sektor ekonomi dan pendidikan. Terganggunya sektor ekonomi mengakibatkan banyak mahasiswa yang kesulitan untuk membayar uang kuliah. Oleh karena itu, Alumni Program Studi (Prodi) Manajemen Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Kuningan (Uniku) bekerja sama dengan Himpunan Mahasiswa Manajemen (HMM) dan Prodi Manajemen menggalang dana dan menyalurkannya kepada mahasiswa Prodi Manajemen. Pemberian bantuan dana pendidikan bagi mahasiswa Prodi Manajemen yang terdampak Covid-19 ini digelar di Aula FE Uniku, Jumat (10/07/2020). Kaprodi Manajemen FE Uniku, Rina [...]

Alumni Prodi Manajemen FE UNIKU Siap Salurkan Beasiswa Bagi Almamater2020-07-15T08:41:34+07:00

Unrika-Uniku Gelar MoU Virtual Signing Ceremony dan Webinar Nasional

2020-07-11T10:35:48+07:00

Unrika-Uniku Gelar MoU Virtual Signing Ceremony dan Webinar Nasional UNIKU JAYA – Dalam upaya memperkuat mutu perguruan tinggi, Universitas Kuningan (Uniku) terus memperluas jejaring kerja sama dengan berbagai Universitas didalam maupun diluar negeri. Hari ini, Sabtu (11/07/2020), Uniku menjalin kerja sama dengan Universitas Riau Kepulauan (Unrika). Penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara Uniku dengan Unrika dan Perjanjian Kerja Sama (MoA) antara Fakultas Hukum (FH) Uniku dengan Fakultas Hukum (FH) Unrika yang digelar secara virtual ini dilanjut dengan acara Webinar Nasional “Pro Kontra Kebijakan Pemerintah dalam Perspektif Hukum dan Ekonomi pada Masa New Normal”. Dalam sambutannya, Rektor Universitas Riau Kepulauan [...]

Unrika-Uniku Gelar MoU Virtual Signing Ceremony dan Webinar Nasional2020-07-11T10:35:48+07:00

Setelah 16 tahun, Uweng Suherdi Memasuki Masa Purnabakti

2020-07-09T11:54:30+07:00

Setelah 16 tahun, Uweng Suherdi Memasuki Masa Purnabakti UNIKU JAYA – Setelah mengabdi selama 16 tahun 8 bulan di Universitas Kuningan (Uniku), hari ini, Uweng Suherdi resmi mengakhiri masa baktinya di Uniku. Terhitung 1 Juni 2020, Uweng mengakhiri masa berkhidmatnya di Uniku. “Purnabakti atau yang lebih dikenal dengan pensiun adalah sesuatu yang pasti terjadi dan semuanya pasti akan mengalami hal seperti itu. Satu hal yang patut disyukuri oleh Pak Uweng adalah bisa menjalani masa purnabakti ini dengan keadaan sehat karena kita semua tidak tahu apakah usia kita bisa sampai diusia pensiun kita masing-masing,” tutur Rektor Universitas Kuningan, Dr. [...]

Setelah 16 tahun, Uweng Suherdi Memasuki Masa Purnabakti2020-07-09T11:54:30+07:00

LPPM Uniku Gelar Workshop Pengelolaan Jurnal Ilmiah

2020-07-08T11:31:22+07:00

LPPM Uniku Gelar Workshop Pengelolaan Jurnal Ilmiah UNIKU JAYA – Sebagai salah satu upaya meningkatkan kualitas terbitan jurnal di Universitas Kuningan (Uniku), Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Uniku menggelar Workshop Pengelolaan Jurnal Ilmiah. Workshop yang diikuti oleh puluhan editor jurnal di lingkungan Universitas Kuningan ini digelar Rabu (08/07/2020) bertempat di Aula Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Uniku. Ketua Pelaksana Workshop yang juga merupakan Kepala Bidang Penerbitan dan Publikasi Ilmiah LPPM Uniku, Yayan Suryana, M.Pd., mengatakan workshop pengelolaan jurnal ilmiah ini digelar sebagai upaya meningkatkan kualitas terbitan jurnal di Uniku. “Selain bidang akademik, penelitian dan pengabdian, akreditasi [...]

LPPM Uniku Gelar Workshop Pengelolaan Jurnal Ilmiah2020-07-08T11:31:22+07:00

LDK Al-Kahfi Uniku Gelar MAI 2 Secara Daring

2020-07-04T20:06:40+07:00

LDK Al-Kahfi Uniku Gelar MAI 2 Secara Daring UNIKU JAYA – Ditengah Pandemi COVID-19, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Lembaga Dakwah Kampus (LDK) Al-Kahfi Universitas Kuningan (Uniku) menggelar Mentoring Agama Islam (MAI) secara daring dengan mengusung tema "Meningkatkan Kualitas Ibadah di Masa Pandemi". Kegiatan yang diikuti oleh 20 kelas yang mengambil Mata kuliah Agama ini berlangsung selama 5, yaitu 4-8 Juli 2020. Ketua UKM LDK Al-Kahfi Uniku, Muhamad Abdul Aziz, mengatakan kegiatan MAI merupakan kegiatan rutin tahunan LDK Al-Kahfi. “Kegiatan MAI ini merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh LDK Al-Kahfi yang mana pesertanya yaitu mahasiswa Uniku yang mengambil mata [...]

LDK Al-Kahfi Uniku Gelar MAI 2 Secara Daring2020-07-04T20:06:40+07:00

Milad ke-7, Prodi PMat Gelar Silaturahim & Webinar

2020-07-03T14:54:28+07:00

Milad ke-7, Prodi PMat Gelar Silaturahim & Webinar UNIKU JAYA – Dalam rangka Milad ke-7, Program Studi (Prodi) Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Kuningan (Uniku) menggelar Silaturahim & Webinar yang dilakukan via Zoom, Kamis (02/07/2020). Ketua Prodi Pendidikan Matematika yang sekaligus merupakan moderator Webinar, Mohamad Riyadi, M.Si., mengatakan, selain sebagai ajang silaturahim, kegiatan ini juga digelar dengan tujuan untuk menciptakan suasana akademik ditengah pandemi COVID-19. “Kegiatan ini digelar dengan tujuan untuk mempererat tali silaturahim keluarga besar Pendidikan Matematika. Selain itu, kami juga bermaksud untuk menciptakan suasana akademik walaupun ditengah masa pandemi. Sehingga, dalam rangka [...]

Milad ke-7, Prodi PMat Gelar Silaturahim & Webinar2020-07-03T14:54:28+07:00

Tiga Mahasiswa Biologi Raih Juara Nasional

2020-07-03T08:44:19+07:00

Tiga Mahasiswa Biologi Raih Juara Nasional UNIKU JAYA – Baru saja dua (2) mahasiswa Universitas Kuningan (Uniku) menorehkan prestasi dalam ajang pemilihan Duta Genre Kabupaten Kuningan tahun 2020, kali ini Uniku yang merupakan perguruan tinggi kebanggaan masyarakat Kabupaten Kuningan, mengukir sejarah kembali dengan menorehkan empat (4) prestasi sekaligus yang disabet oleh ketiga (3) mahasiswa dan mahasiswi dari program studi (Prodi) Pendidikan Biologi (PBio) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP). “Alhamdulillah, didalam masa pandemic covid 19 anak-anak kami tidak menurunkan semangat untuk terus berprestasi. Kali ini, anak-anak kami mampu menorehkan prestasi nasional. Tak tanggung-tanggung, mahasiswa dan mahasiswi kami menyabet [...]

Tiga Mahasiswa Biologi Raih Juara Nasional2020-07-03T08:44:19+07:00

Uniku dan BNI 46 Teken Tiga Kerjasama

2020-07-01T18:36:54+07:00

Uniku dan BNI 46 Teken Tiga Kerjasama UNIKU JAYA - Universitas Kuningan (Uniku) kembali menandatangani nota kesepahaman kerjasama (MoU) mengenai “Pembayaran penghasilan pegawai, penyaluran fasilitas kredit konsumer, dan penyelenggaraan tabungan mahasiswa. Kegiatan penandatanganan kerjasama tersebut, berlangsung di VIP Ballroom Hotel Grand Cordela Kuningan, Rabu (01/07/2020). Kerjasama ini diselenggarakan dalam rangka memberikan pelayanan dan kemudahan bagi mahasiswa dan mahasiswi serta seluruh civitas akademika Uniku. Rektor Uniku Dr. Dikdik Harjadi, SE., M.Si., mengatakan, dirinya sangat mengapresiasi dan menyambut baik kerjasama antara Uniku dengan Bank BNI 46 mengenai kerjasama pembayaran penghasilan pegawai, kerjasama penyaluran fasilitas kredit konsumer, dan kerjasama penyelenggaraan tabungan [...]

Uniku dan BNI 46 Teken Tiga Kerjasama2020-07-01T18:36:54+07:00
Go to Top