Monthly Archives: October 2019

Peringati Hari Jadi ke-13, Kopma Arya Kamuning Uniku Gelar Workshop Kewirausahaan

2019-10-31T20:37:45+07:00

Peringati Hari Jadi ke-13, Kopma Arya Kamuning Uniku Gelar Workshop Kewirausahaan UNIKU JAYA – Dalam rangka memperingati hari jadi ke-13, Koperasi Mahasiswa (Kopma) Arya Kamuning Universitas Kuningan (Uniku) menggelar workshop kewirausahaan dengan mengusung tema “Wirakoperasi di Era Milenial”. Workshop yang merupakan puncak dari acara peringatan hari jadi ke-13 ini menghadirkan Narasumber, Rully Nuryanto, S.E., M.Si., selaku Deputi bidang pengembangan SDM Kementerian Koperasi dan UKM RI. “Pelaksanaan workshop kewirausahaan merupakan salah satu langkah strategis dalam upaya meningkatkan dan memperkuat dasar pengetahuan perekonomian para peserta yang mana pada akhirnya para peserta diharapkan mampu menjadi pelaku usaha yang tangguh di masa [...]

Peringati Hari Jadi ke-13, Kopma Arya Kamuning Uniku Gelar Workshop Kewirausahaan2019-10-31T20:37:45+07:00

Prodi Manajemen FE Uniku Raih Akreditasi A dari BAN PT

2019-10-30T14:31:33+07:00

Prodi Manajemen FE Uniku Raih Akreditasi A dari BAN PT UNIKU JAYA – Program Studi Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Kuningan menggelar syukuran atas diraihnya Akreditasi A dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT) dengan SK No. 4037/SK/BAN-PT/Akred/S/X/2019. Acara syukuran yang diinisiasi oleh Himpunan Mahasiswa Manajemen (HMM) Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Kuningan (Uniku) ini digelar pada Rabu (30/10/2019). “Diraihnya Akreditas A dari BAN PT oleh Prodi Manajemen ini merupakan sebuah kebanggan bagi kami semua keluarga besar Fakultas Ekonomi, Universitas Kuningan. Akreditasi A yang diperoleh oleh Prodi Manajemen ini harus direalisasikan dengan budaya akademik yang lebih baik lagi,” ujar [...]

Prodi Manajemen FE Uniku Raih Akreditasi A dari BAN PT2019-10-30T14:31:33+07:00

Hima Magister Manajemen Pascasarjana Uniku Gelar Bhakti Sosial

2019-10-29T07:52:16+07:00

Hima Magister Manajemen Pascasarjana Uniku Gelar Bhakti Sosial UNIKU JAYA – Himpunan Mahasiswa (HIMA) Magister Manejemen (MM) Pascasarjana (S2) Universitas Kuningan (UNIKU) menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang mengalami krisis air bersih di Desa Cibeureum Kecamatan Cibeureum dan Desa Sukadana Kecamatan Cibeureum, Kabupaten Kuningan, Minggu (27/10/2019). Distribusi bantuan air bersih yang disalurkan oleh HIMA MM Pascasarjana UNIKU melibatkan para mahasiswa Magister Manajemen (MM) Pascasarjana UNIKU dan para donatur. Bantuan yang terkumpul langsung disalurkan kepada masyarakat dengan mengirimkan 4 tangki air bersih yang berkapasitas 9.000 liter per tangki, sehingga total air bersih yang disalurkan adalah 36.000 liter. Secara simbolis, bantuan [...]

Hima Magister Manajemen Pascasarjana Uniku Gelar Bhakti Sosial2019-10-29T07:52:16+07:00

Eksplorasi Diri Melalui Bahasa Agar Terciptanya Semangat Nasionalisme Dan Terus Melestarikan Bahasa Indonesia

2019-10-28T16:40:18+07:00

Eksplorasi Diri Melalui Bahasa Agar Terciptanya Semangat Nasionalisme Dan Terus Melestarikan Bahasa Indonesia UNIKU JAYA - Bulan bahasa menjadikan momentum yang luar biasa setiap tahunnya bagi mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) dan seluruh warga Indonesia. Kini Semarak Bulan Bahasa atau SEMBAH jilid III tahun 2019 yang dimeriahkan oleh Himpunan Mahasiswa (Hima) Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) pada tanggal 23 - 28 Oktober 2019 di Gedung Student Center Iman Hidayat Universitas Kuningan (Uniku) menjadikannya bulan yang sangat istimewa yaitu dalam rangka memperingati lahirnya Bahasa Indonesia. “Bahasa indonesia merupakan bahasa persatuan [...]

Eksplorasi Diri Melalui Bahasa Agar Terciptanya Semangat Nasionalisme Dan Terus Melestarikan Bahasa Indonesia2019-10-28T16:40:18+07:00

Ratusan Mahasiswa Ikuti Sosialisasi Bantuan Pendidikan Kemenristekdikti

2019-10-26T13:37:23+07:00

Ratusan Mahasiswa Ikuti Sosialisasi Bantuan Pendidikan Kemenristekdikti UNIKU JAYA – Sebanyak 192 mahasiswa Universitas Kuningan (Uniku) penerima beasiswa bidikmisi dan PPA, mengikuti kegiatan “Sosialisasi Bantuan Pendidikan Kemenristekdikti” yang diselenggrakan hasil kerjasama antara Uniku dengan Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia (Kemenristekdikti RI) di Aula Fakultas Kehutanan (Fahutan), Sabtu (26/10/2019). Acara yang dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor III Ilham Adhya, M.Si., dengan didampingi Kepala Bagian (Kabag) Kemahasiswaan Iim Abdul Karim, SP., dan perwakilan dari Belmawa Kemenristekdikti Guruh Pratama Kurniawan beserta jajarannya. Wakil Rektor III Uniku Ilham Adhya, M.Si., dalam sambutannya, mengatakan, kegiatan ini merupakan hasil kerjasama [...]

Ratusan Mahasiswa Ikuti Sosialisasi Bantuan Pendidikan Kemenristekdikti2019-10-26T13:37:23+07:00

MB BSA Gelar Diklat Marching Band di Sidomba

2019-10-26T12:15:44+07:00

MB BSA Gelar Diklat Marching Band di Sidomba UNIKU JAYA – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Marching Band Bahana Sang Adipati (MB BSA) Universitas Kuningan (Uniku), menggelar kegiatan “Diklat” berupa pendidikan dan pelatihan II bagi anggota baru yang bertempat di Objek Wisata Sidomba Jalaksana Kuningan. Kegiatan Diklat yang diikuti sebanyak 31 orang mahasiswa dan mahasiswi dari berbagai program studi (Prodi) yang ada di Lingkungan Uniku tersebut, dilepas secara resmi oleh Pembina UKM MB BSA Uniku Fahmi Hygienis, S.S., di Lapangan Rektora Kampus I, Sabtu (26/10/2019). Dalam sambutannya, Fahmi Hygienis, S.S., mengatakan, kegiatan diklat ini merupakan kegiatan yang kedua kalinya [...]

MB BSA Gelar Diklat Marching Band di Sidomba2019-10-26T12:15:44+07:00

Balai Investasi Bursa Efek Indonesia FE Uniku Gelar Sekolah Pasar Modal

2019-10-23T15:57:01+07:00

Balai Investasi Bursa Efek Indonesia FE Uniku Gelar Sekolah Pasar Modal UNIKU JAYA – Balai Investasi Bursa Efek Indonesia, Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Kuningan (Uniku) kembali menggelar ‘Sekolah Pasar Modal Level 1 dan Level 2’ bertempat di Aula Fakultas Ekonomi (FE), Universitas Kuningan, Rabu (23/10/2019). Dalam sambutannya, Rektor Universitas Kuningan, Dr. H. Dikdik Harjadi, S.E., M.Si., menyampaikan pentingnya sosialisasi dan edukasi mengenai pasar modal guna membekali mahasiswa untuk menjadi seorang investor. “Kadang kala kita masih sering beranggapan bahwa menjadi investor itu sesuatu yang sulit. Namun, melalui sekolah pasar modal ini, teman-teman akan dibekali dengan berbagai materi dan pengetahuan [...]

Balai Investasi Bursa Efek Indonesia FE Uniku Gelar Sekolah Pasar Modal2019-10-23T15:57:01+07:00

Hima PBSI Gelar Sembah 2019

2019-10-23T14:52:32+07:00

Hima PBSI Gelar Sembah 2019 UNIKU JAYA – Himpunan Mahasiswa (Hima) Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) kembali menggelar Semarak Bulan Bahasa (Sembah) dalam rangka memperingati lahirnya Bahasa Indonesia. Kegiatan Sembah 2019 ini digelar selama 5 (lima) hari, yaitu 23-28 Oktober 2019 di Gedung Student Center Iman Hidayat Universitas Kuningan. “Bulan bahasa merupakan momentum untuk memperingati lahirnya Bahasa persatuan, yakni bahasa Indonesia. Seperti yang kita ketahui, Era Revolusi Industri 4.0 secara tidak langsung akan menantang eksistensi penggunaan bahasa Indonesia ditengah masyarakat, terutama dalam penggunaan bahasa asing yang marak digunakan untuk menamakan lembaga, menamakan produk, dan lain sebagainya. Selain [...]

Hima PBSI Gelar Sembah 20192019-10-23T14:52:32+07:00

FHUT Uniku Tandatangani Perpanjangan Kerja Sama dengan PT. Dwima Group

2019-10-21T12:15:18+07:00

FHUT Uniku Tandatangani Perpanjangan Kerja Sama dengan PT. Dwima Group UNIKU JAYA – Fakultas Kehutanan (FHUT) Universitas Kuningan (Uniku) menadatangani perpanjangan kerja sama dengan Perusahaan Kehutanan Nasional, PT. Dwima Group Jakarta. Penandatanganan perpanjangan kerja sama ini dilakukan di Ruang Rapat PT. Dwima Group Jakarta, Senin (21/10/2019). Wakil Rektor 3, Ilham Adhya, M.Si., menyampaikan PT. Dwima Group merupakan perusahaan kehutanan nasional yang telah mengelola hutan lebih dari 5 dekade. “PT. Dwima Group merupakan perusahaan kehutanan yang telah mengelola hutan di wilayah Provinsi Kalimantan Tengah lebih dari 5 dekade. Hingga saat ini, terdapat 9 perusahaan yang telah tergabung dalam PT. [...]

FHUT Uniku Tandatangani Perpanjangan Kerja Sama dengan PT. Dwima Group2019-10-21T12:15:18+07:00
Go to Top