Uniku Jalin MoU dengan Bank Muamalat

UNIKU JAYA – Universitas Kuningan (Uniku) kembali menandatangani Nota Kesepahaman atau Memorandum of  Understanding (MoU). Kali ini, Uniku menjalin kerja sama dengan PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk dengan tujuan untuk memberikan Pemanfaatan Produk Employee Benefit Program Financing-Payroll Madina, bagi Dosen dan Tenaga Kependidikan (Tendik) Uniku.

Acara penandatanganan ini digelar di Ruang Rapat Rektorat Lt. 2 Kampus I, pada Selasa pagi (06/12/2023).

Dalam sambutannya, Branch Manager PT. Bank Muamalat cabang Cirebon, Imam Puji Raharjo, mengucapkan terima kasih banyak telah memberikan kepercayaan kepada Bank Muamalat melalui PKS (Perjanjian Kerjasa Sama).

Insya Allah produk-produk dari Bank Muamalat sangat variatif dan bisa dimanfaatkan oleh bapak/ibu,” ujarnya.

Pada kesempatan yang sama, Rektor Uniku, Dr. H. Dikdik Harjadi, S.E., M.Si., mengatakan pihaknya menyambut baik setiap kerja sama yang dilakukan.

“Karena bagaimana pun kami juga sama memerlukan kemitraan Lembaga keuangan dalam rangka memudahkan di dalam pelayanan, berikut kepada mahasiswa, dosen maupun tendik,” tuturnya.

Dirinya mengatakan, dengan adanya kerja sama dengan Bank Muamalat ini juga akan menjadi tambahan mitra bagi Uniku untuk terus bersinergi dan memanfaatkan peluang yang ada.

“Tentunya dengan kerja sama ini bisa saling memberikan manfaat, baik bagi bank muamalat atau bagi Universitas Kuningan,” ucapnya.

Lebih jauh, dirinya berharap, pertemuan ini menjadi sebuah awal kemitraan antara Uniku dengan Bank Muamalat, tidak hanya dalam bidang keuangan saja tapi bisa diperluas dalam bentuk-bentuk yang lain.

“Seperti misalkan magang mahasiswa, penelitian dosen dan sebagainya, sehingga tentunya akan membantu Uniku dalam menjalankan aktivitas kesehariannya,” pungkasnya. (atu)

Bagikan berita ini :

Berita Terbaru

Informasi Terbaru

Agenda Terbaru