102 Pengurus LDK Al-Kahfi Uniku Resmi Dilantik

UNIKU JAYA – 102 calon pengurus Lembaga Dakwah Kampus (LDK) Al-Kahfi Universitas Kuningan (Uniku) periode 2019-2020 yang terdiri dari 30 ikhwan dan 72 akhwat resmi dilantik oleh Kepala Biro Administrasi Akademik dan Kemahasiswaan (BAAK), Mufti Syarif, S.E. Pelantikan pengurus LDK Al-Kahfi Uniku ini digelar di Aula Fakultas Ekonomi Universitas Kuningan, Rabu (18/09/2019).

Dalam sambutannya, Mufti menyampaikan bahwa LDK sebagai kader dakwah harus mampu menyebarkan pengaruh positif kepada seluruh mahasiswa.

“Anggota dan pengurus LDK diharapkan tidak hanya menjadikan LDK sebagai sarana pembelajaran organisasi saja, tetapi juga harus bisa menyebarkan virus di lingkungan kampus. Virus dalam hal ini berupa pengaruh positif kepada mahasiswa lain diluar anggota LDK. Karenanya, LDK sebagai kader dakwah harus menjadi pelopor kebaikan terutama di kampus, sebelum terjun ke masyarakat,” ujarnya.

Lebih jauh, dirinya berharap 102 pengurus LDK Al-Kahfi Uniku periode 2019-2020 mampu mengemban amanah dan menjadi motor penggerak bagi mahasiswa.

“102 pengurus LDK Al-Kahfi Uniku periode 2019-2020 yang dilantik hari ini diharapkan mampu mengemban amanah dengan baik dan mampu menjadi motor penggerak bagi mahasiswa Universitas Kuningan agar bisa menjadi mahasiswa yang lebih baik,” harapnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Umum LDK Al-Kahfi Uniku periode 2019-2020, Muhamad Abdul Aziz, menyampaikan dengan dilantiknya 102 pengurus LDK Al-Kahfi Uniku, dirinya berharap LDK bisa mewujudkan visi dan misinya.

“Dengan dilantiknya 102 pengurus LDK Al-Kahfi Uniku periode 2019-2020, saya berharap LDK bisa mewujudkan visinya sebagai wadah ukhuwah islamiyah sehingga dapat menciptakan lingkungan kampus yang madani,” ujarnya. (nit)

Bagikan berita ini :

Berita Terbaru

Informasi Terbaru

Agenda Terbaru