10 Hari Terakhir Ramadhan, FKIP Berbagi di Ciawigebang

UNIKU JAYA – Di sepuluh hari terakhir Ramadan dimanfaatkan Fakultas Keguruan dan Ilmu pendidikan (FKIP) Universitas Kuningan (Uniku) dengan melanjutkan program “FKIP Berbagi”. Kali ini program “FKIP Berbagi” dilakukan di depan Alun-alun Kecamatan Ciawigebang Kabupaten Kuningan pada hari Selasa (04/05/2021) kemarin.

Ini merupakan kegiatan “FKIP Berbagi” yang ketiga, sebelumnya dilakukan di kecamatan Cilimus dan kecamatan Lurangung.

Menurut Asep Jejen Jaelani, M.Pd, selaku Dekan FKIP-Uniku, Rabu (05/05/2021), mengatakan, bahwa kegiatan FKIP-Berbagi akan terus dilakukan selama bulan Ramadhan tahun ini dengan waktu dan tempat yang sudah ditentukan. “Ini kali ketiga kita selenggarakan program FKIP Berbagi,” tuturnya.

Dikatakannya, kegiatan yang dimulai pada pukul 16.30 WIB, mendapatkan apresiasi yang luar biasa. Selain ingin mendapatkan “door prize” yang dibagikan tim saat kegiatan tersebut, masyarakat Ciawigebang memanfaatkan momentum itu dengan menggali informasi mengenai Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) tahun akademik 2021 – 2022.

“Luar biasa FKIP Berbagi kali ini, semakin meningkat animo masyarakatnya, dengan kita membagikan brosur PMB, masker dan takjil ternyata mengundang rasa penasaran masyarakat khususnya di wilayah Ciawigebang soal pendaftaran mahasiswa baru. Mudah-mudahan saja di bulan yang penuh rahmat ini, banyak calon mahasiswa yang mendaftarkan diri ke FKIP,” kata Jejen sapaan akrabnya.

Laki-laki yang murah senyum ini, memaparkan pula, jika kegiatan FKIP Berbagi yang dilakukan di Kecamatan Ciawigebang ini dihadiri juga oleh beberapa Ketua program studi (Prodi) yang ada di FKIP, seperti ada Arip Hidayat, M.Pd (Kaprodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia), Muhammad Aprianto Budie Nugroho, S.S., M.Pd (Kaprodi Pendidikan Bahasa Inggris), Iyan Setiawan,M.Pd (Kaprodi Pendidikan Ekonomi), dan Mohamad Riyadi, M.Pd (Kaprodi Pendidikan Matematika) serta beberapa stafnya.

“Menurutnya hal ini mencerminkan bahwa semua prodi di FKIP bersinergi untuk kesuksesan program FKIP Berbagi dan PMB tahun 2021-2022,” paparnya.

Dalam kesempatan itu pula, dijelaskan, keempat Kaprodi yang hadir bahu membahu mempromosikan FKIP dan Prodi-prodi di dalamnya.

“Mereka memberikan informasi tentang program-progam yang ada hingga tentang informasi lulusan dari FKIP yang banyak diserap menjadi tenaga pendidik dan mampu berwirausaha mandiri. Hal inilah yang menjadi daya tarik masyarakat yang hadir saat menyaksikan FKIP Berbagi di Kecamatan Ciawigebang tersebut,” jelasnya.

Ia pun menambahkan dalam merealisasikan program “FKIP Berbagi” seperti biasa dibantu oleh mahasiswa – mahasiswa yang tergabung dari beberapa Organisasi Mahasiswa (Ormawa) yang ada di lingkungan FKIP dan tentu  tidak ketinggalan dimeriahkan pula dengan live musik yang digawangi oleh dosen FKIP sekaligus dalang kondang kabupaten Kuningan Aan Anjasmara M.Pd.

“Kegiatan ini merupakan bentuk ikhtiar kami dalam menyukseskan PMB FKIP, dan mencari keberkahan terutama di bulan suci ini,” pungkas Jejen. (Rls/Sep)

Bagikan berita ini :

Berita Terbaru

Informasi Terbaru

Agenda Terbaru