UNIKU JAYA – Universitas Kuningan (Uniku) menyelenggarakan tes seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) jalur reguler gelombang II, Sabtu (19/8/2023) pagi. Sebanyak 518 pendaftar mengikuti tes PMB yang dipusatkan di Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB).

Untuk tahun ini, total pendaftar dari jalur reguler gelombang pertama, jalur khusus dan jalur reguler gelombang kedua berjumlah 1.688 orang. Mereka (Camaba) yang mendaftarkan diri ke Uniku berasal dari berbagai daerah yang ada di Indonesia.

Menurut Rektor Uniku Dr. Dikdik Harjadi, SE., M.Si., menyampaikan, ucapan terimakasih kepada seluruh jajaran panitia seleksi dan Tim PMB yang sudah bekerja keras dan mempersiapkan kegiatan seleksi ini sehingga dapat berjalan dengan lancar dan sukses.

“Terimakasih saya sampaikan dan apresiasi penghargaan yang setinggi- tingginya atas segala kerja kerasnya. Alhamdulillah, Uniku di tahun 2023 masih dipercaya untuk menerima mahasiswa baru dengan jumlah pendaftar sebanya 1.688 orang. Ini merupakan hasil kerja keras seluruh sivitas akademika Uniku,” kata dosen Magister Manajemen (MM) Sekolah Pascsarjana Uniku saat dimintai keterangannya usai melakukan monitoring tes seleksi PMB jalur reguler gelombang II.

Dikatakan mantan Wakil Rektor III dua periode, di gelombang kedua yang mendaftarkan ke Uniku sebanyak 518 camaba.

“Alhamdulillah, untuk di gelombang pertama pendaftar mencapai 1.170 yang didalamnya ada jalur khusus (KIP, Hafidz Qur’an, Prestasi Akademik maupun Non Akademik). Sedangkan, di gelombang kedua pendaftar ke Uniku berjumlah 518 camaba yang ikut seleksi,” katanya.

Mereka (Camaba), kata Rektor, mengikuti tes seleksi dan wawancara yang dimulai dari pukul 08.00 – 12. 00 WIB dengan dipusatkan di FEB sebagai tempat pelaksanaan tes seleksi PMB gelombang II.

“Para Camaba gelombang II, terlebih dahulu mengikuti tes seleksi yang didalamnya ada TPA, TKD dan bahasa Inggris. Kemudian, setelah itu dilanjutkan dengan tes wawancara. Kita mengutamakan kualitas dari beberapa kali ujian te seleksi PMB juga,” katanya lagi.

Masih menurutnya, untuk program studi (Prodi) yang masih menjadi primadona di Uniku adalah Manajemen, PGSD, Akuntansi, Teknik Informatika dan Sistem Informasi.

“Ada 5 Prodi yang masih menjadi primadona di Uniku yaitu Manajemen, PGSD, Akuntansi, Teknik Informatika dan Sistem Informasi,” ucap dosen yang sedang mengajukan Guru Besar.

Dia menyebut, para pendaftar sebagai calon mahasiswa Uniku bukan saja dari Kuningan maupun wilayah terdekat. Melainkan ada yang berasal dari Jabodetabek, Brebes, Tegal, Pemalang, Magelang hingga Sukoharjo.

“Bahkan, ada pendaftar itu dari Subang, Cianjur, Bandung, Priangan Timur, Karawang, Sawah Lunto, Luwu Utara hingga Palembang. Bagi yang belum menjalani tes seleksi, maka bisa mengikuti tes seleksi susulan pada hari Senin (21/8) di kampus I Uniku,” sebutnya.

Dikdik berharap, semoga para Camaba yang mendaftarkan diri di gelombang II, dapat lolos dari semua tahapan seleksi yang dilaksanakan pada hari ini.

“Semoga, para Camaba yang mengikuti tes seleksi gelombang II dapat lolos dan menjadi bagian dari keluarga besar Universitas Kuningan (Uniku),” harapnya.

Diakhir keterangannya, Dikdik juga menginformasikan bahwa Uniku masih membuka jalur reguler gelombang III sampai dengan tanggal 8 September 2023 mendatang.

“Uniku masih membuka pendaftaran jalur reguler gelombang III sampai dengan tanggal 8 September 2023 mendatang. Mari bergabung bersama menjadi keluarga besar Uniku. UNIKU JAYA !!!,” pungkasnya menginformasikan. (Sep)