Rektor Uniku Buka DIKSAR Kopma Periode 2022-2024

UNIKU JAYA – Sebanyak 65 pengurus Koperasi Mahasiswa (Kopma) Arya Kamuning Universitas Kuningan (Uniku) periode 2022-2024 yang berasal dari berbagai Program Studi (Prodi) mengikuti kegiatan Pendidikan Dasar (Diksar) selama 3 hari.

Acara yang mengusung tema “Membentuk Kader Koperasi yang Kooperatif, Kompeten dan berjiwa Koperasi” ini dilaksanakan mulai Jumat (25/11/2022) sampai Minggu (27/11/2022).

“Kegiatan ini dilaksanakan selama tiga hari, dengan satu (1) hari via offline di Aula FEB dan dua (2) hari melalui zoom meeting,” ucap Ketua Pelaksana Diksar, Tierrany Cinta Fazrila, dalam laporannya.

Sementara itu, Ketua Umum UKM Kopma Uniku, Danar Meidian Nugraha, dalam sambutannya berharap seluruh calon anggota Kopma dapat mengambil esensi disetiap kegiatannya.

“Saya tunggu kontribusi kalian di Kopma, mari bersama-sama membangun Kopma yang lebih baik dan juga lebih besar,” ungkapnya.

Hal senada disampaikan oleh Pembina Kopma Uniku, Neng Evi Kartika, S.E., M.M., dalam sambutannya berharap Kopma Arya Kamuning bisa lebih memberikan kontribusi nyata.

“Kepada peserta Pendidikan Dasar, selamat mengikuti kegiatan Kopma Arya Kamuning, mudah-mudahan berjalan lancar,” ucapnya.

Turut hadir dalam kegiatan Diksar Kopma, Sekertaris Dinas Koperasi UKM Perdagangan dan Perindustrian (Kopdagperin), Dra. Hj. Sri Sunarsih, M.Pd., yang mewakili Kepala Dinas Kopdagperin, U. Kusmana, Sos., M.Si.

Dalam sambutannya, pihaknya berharap mahasiswa mampu melaksanakan fungsi dan perannya sebagai generasi penerus untuk membangun ekonomi kerakyatan dengan tetap berpegang pada peraturan perundang-undangan.

Sementara itu, Rektor Uniku, Dr. H. Dikdik Harjadi, S.E., M.Si., memberikan sambutan sekaligus membuka acara Diksar secara resmi.

“Kami dari Institusi, dari Uniku sudah memfasilitasi, tinggal bagaimana mengelola Kopma menjadi lebih baik,” ucapnya.

Lebih jauh pihaknya berharap kegiatan Diksar Kopma ini bisa diikuti secara sungguh-sungguh dan materi yang nanti disampaikan bisa menjadi tambahan wawasan. (atu)

Bagikan berita ini :

Berita Terbaru

Informasi Terbaru

Agenda Terbaru