Pertengahan Ramadan, Giliran FKIP Uniku Berbagi

UNIKU JAYA – Momen bulan Ramadan dimanfaatkan dengan maksimal oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Kuningan (Uniku) dengan kegiatan membagikan takjil. Kegiatan yang diberi nama “FKIP BERBAGI”, dimulai pada hari Selasa (27/4) kemarin bertempat di Kecamatan Cilimus.

Asep Jejen Jaelani, M.Pd. selaku Dekan FKIP Uniku, mengatakan, bahwa kegiatan ini insyaallah akan rutin dilaksanakan di bulan Ramadan setiap tahunnya.

“Selain mencari keberkahan di bulan suci, kegiatan ini sekaligus memperkenalkan atau mempromosikan FKIP Uniku ke masyarakat,” terang Jejen sapaan akrabnya.

Perlu diketahui bahwa dalam kegiatan tersebut, selain membagikan 100 paket takjil, dibagikan juga masker dan tentunya brosur serta formulir Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB).

“Kegiatan yang berlangsung mulai dari pukul 16.30 WIB sampai dengan bedug adzan Magrib ini, mendapatkan respon dari antusiasme warga dan pengguna jalan yang ingin mengetahui lebih jauh tentang FKIP Uniku,” ujarnya.

Lebih jauh, Jejen menjelaskan, kegiatan “FKIP BERBAGI” tersebut, rencananya akan dilaksanakan kembali dengan berbeda tempat. “Rencananya, akan bertempat di Kecamatan Luragung, Ciawigebang, dan kawasan Taman Kota Kuningan,” jelasnya.

Di akhir keterangannya, Jejen mengajak untuk segera mendaftar ke FKIP Uniku. “Mari bergabung bersama FKIP Uniku, karena guru adalah pekerjaan yang tidak akan hilang ditelan zaman”, pungkas Jejen dengan nada semangat, Rabu (28/04/2021). (Rls/Sep)

Bagikan berita ini :

Berita Terbaru

Informasi Terbaru

Agenda Terbaru