Pandemi Covid 19, Uniku Kurban 1 Sapi dan 4 Kambing

UNIKU JAYA – Keluarga besar Universitas Kuningan (Uniku) menyembelih hewan kurban 1 ekor sapi dan 4 ekor kambing dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Adha 10 Dzulhijjah 1441 Hijriyah.

Proses penyembelihan hewan kurban itu berlangsung di Halaman Samping Gedung Rektorat Kampus 1 Universitas Kuningan (Uniku), Senin (03/08/2020).

Menurut Kabag Kemahasiswaan selaku Ketua Panitia Kurban Iim Abdul Karim, SP., saat ditemui usai melaksanakan penyembelihan hewan kurban, mengatakan, pelaksanaan kurban merupakan rutinitas tahunan dari keluarga besar Universitas Kuningan (Uniku).

“Kegiatan penyembelihan hewan kurban tersebut merupakan agenda acara rutin setelah Hari Raya Idul Adha setiap tahunnya. Namun karena masih dalam kondisi pandemi corona, kegiatan pemotongan hewan kurban yang dipimpin langsung oleh Tatang Rois, M.Si., selaku Dosen Fakultas Ekonomi (FE) dan juga Kepala Bidang Pengabdian Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Uniku tentunya dengan memakai protokol kesehatan,” tuturnya.

Selain itu, Iim sapaan akrabnya, menjelaskan, walaupun dalam keadaan pandemic, Uniku menyembelih hewan kurban sebanyak 1 ekor sapi dan 4 ekor kambing.

“Alhamdulillah, walaupun masih dalam situasi pandemic, Uniku menyembelih hewan kurban sebanyak 1 ekor sapi dan 4 ekor kambing. Penyembelihan 1 ekor sapi dan 4 ekor kambing  tadi pagi berjalan dengan lancar dan ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Tatang Rois, M.Si,” jelasnya.

Seperti biasanya, masih menurut Iim, potongan daging hewan kurban tersebut dibagikan kepada masyarakat sekitar kampus dan karyawan Universitas Kuningan (Uniku).

“Potongan hewan kurban tersebut dibagikan ke masyarakat sekitar kampus dan keluarga besar Uniku,” pangkasnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Perwakilan dari Yayasan Pendidikan Sang Adipati Kuningan (YPSAK), Rektor Universitas Kuningan (Uniku) Dr. Dikdik Harjadi, SE., M.Si., beserta jajaran Pimpinan dan Dekanat Fakultas, Dosen dan Staf Tenaga Kependidikan Universitas Kuningan (Uniku). (Sep)

Bagikan berita ini :

Berita Terbaru

Informasi Terbaru

Agenda Terbaru