Islamic Fair Ramadhan 2018 Resmi Digelar

UNIKU JAYA – Setelah sukses menyelenggarakan program “Mahasiswa Ngabakti” di awal bulan Ramadhan ini, kembali Himpunan Mahasiswa (Hima) Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Kuningan (Uniku) menggelar kegiatan “Islamic Fair Ramadhan 2018” di Gedung Student Center Iman Hidayat Kampus I, Selasa (29/05/2018).

Acara dengan nama “Islamic Fair Ramadhan 2018” tersebut, dibuka secara resmi oleh Wakil Dekan I FKIP Uniku Dadang Solihat, M.Pd., BI., dengan didampingi Kepala Kemenag Kabupaten Kuningan H. Yusron Kholid, M.Si., Ketua Program Studi (Prodi) PBI Erwin Oktoma, M.Pd., Sekretaris Prodi PBI Muhammad Aprianto BN, M.Pd., Kepala Laboratotium Fahmi Hygienis, S.S., Sekretaris DKM Masjid Daarul Mutta’allimin Yayan Suryana, M.Pd., dosen dan Staf Tenaga Kependidikan Prodi PBI, Ketua Hima PBI Adi Zaenuri, Ketua Pelaksana Islamic Fair Ramadhan 2018 Salsabila dan tamu undangan lainnya.

Menurut Ketua Pelaksana Islamic Fair Ramadhan 2018 Salsabila dalam laporannya, mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu program kerja dari Hima PBI FKIP Uniku periode 2018 – 2019 bidang pendidikan dan keagamaan.

“Islamic Fair Ramadhan ini adalah bagian dari proker Hima PBI FKIP Uniku bidang pendidikan dan keagamaan. Kegiatan ini juga, Insya Allah akan menjadi agenda tahunan bagi Hima PBI FKIP Uniku kedepannya,” tuturnya.

Dirinya juga menjelaskan, dalam kegiatan Islamic Fair Ramadhan 2018 yang akan berlangsung selama dua (2) hari tersebut, akan diisi dengan lomba da’i, tahfidz, kaligrafi, dan fashion show se-wilayah III Cirebon.

“Bukan hanya lomba da’i, tahfidz, kaligrafi dan fashion show saja, dalam Islamic Fair Ramadhan 2018 juga bakal diisi dengan acara buka bersama, kuningan beatbox, standup comedy dan accoustik PBI,” jelasnya.

Ketua Prodi PBI FKIP Uniku yang diwakili oleh Sekretaris Prodi Muhammad Aprianto BN, M.Pd., dalam sambutannya, mengatakan, dirinya mengapresiasi, mendukung dan menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh jajaran panitia penyelenggara yang telah mempersipakan kegiatan Islamic Fair Ramadhan 2018 ini dengan matang sehingga bisa terlaksana dengan baik.

“Terimakasih kepada Hima PBI yang sudah mempersiapkan kegiatan ini dengan baik sehingga bisa terlaksana dengan lancar dan sukses. Islamic Fair Ramadhan 2018 ini adalah kegiatan kedua dari Hima PBI FKIP Uniku. Sebelumnya, di awal bulan Ramadhan Hima PBI menggelar kegiatan pengabdian kepada masyarakat di Desa Padabeunghar dengan nama kegiatan “Mahasiswa Ngabakti”,” tuturnya.

Dirinya berharap, dengan diselenggarakannya kegiatan tersebut pada tahun ini, diharapkan kegiatan seperti ini diselenggarakan kembali setiap tahunnya secara konsisten oleh Hima PBI FKIP Uniku kedepannya.

“Saya berharap, agar kegiatan ini diselenggarakan secara konsisten setiap tahunnya. Bila perlu, jadikan sebagai agenda kegiatan tahunan dari Hima PBI FKIP Uniku di bulan Ramadhan,” harapnya.

Sedangkan, Kepala Kemenag Kabupaten Kuningan H. Yusron Kholid, M.Si., mengatakan, dirinya juga menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan oleh Hima PBI FKIP Uniku tersebut.

“Kegiatan ini, saya rasa sangat bermanfaat sekali bagi generasi muda. Untuk itu, dirinya berharap agar Hima PBI FKIP Uniku konsisten menyelenggarakan kegiatan ini setiap tahunnya. Kalau tahun sekarang tempatnya di Kampus Uniku, tahun depan penyelenggaraannya harus bisa diluar Kampus,” ujar mantan Ketua Hima dan Ketua Senat STKIP (sebelum Uniku) dalam sambutannya.

Sementara itu, Wakil Dekan I FKIP Uniku Dadang Solihat, M.Pd. BI., mengatakan, Islamic Fair Ramadhan 2018 ini merupakan kegiatan yang kedua dari Hima PBI FKIP Uniku. Sebelumnya, di awal Ramadhan Hima PBI baru saja melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat di Desa Padabeunghar Kecamatan Pasawahan Kabupaten Kuningan dengan menggelar kegiatan dengan nama “Mahasiswa Ngabakti”.

“Baru saja menyelenggarakan kegiatan “Mahasiswa Ngabakti” di awal bulan Ramadhan ini, Hima PBI kembali menyelenggarakan kegiatan Islamic Fair Ramadhan 2018 se-wilayah III Cirebon di Gedung Student Center Iman Hidayat Kampus I Uniku. Saya atas nama pribadi maupun lembaga (FKIP Uniku) sangat mengapresiasi, mendukung dan menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada Hima PBI FKIP Uniku,” tuturnya.

Dirinya berharap, agar kegiatan Islamic Fair Ramadhan 2018 ini bisa berjalan dengan lancar dan sukses serta bisa terselenggara setiap tahunnya secara konsisten oleh Hima PBI FKIP Uniku kedepannya.

“Semoga, kegiatan ini bisa berjalan dengan baik dan konsisten terselenggara setiap tahunnya oleh Hima PBI FKIP Uniku karena memiliki manfaat yang besar bagi generasi muda,” harapnya.

Bagikan berita ini :

Berita Terbaru

Informasi Terbaru

Agenda Terbaru