GIBEI FE UNIKU Gelar Rapat Tahunan dengan Bursa Efek Indonesia

UNIKU JAYA – Bursa Efek Indonesia (BEI), Bandung Jawa Barat, melakukan rapat rutin tahunan dengan Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia (GIBEI) Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Kuningan (Uniku), Selasa (23/02/2021).

Karena keadaan yang tidak memungkinkan untuk melakukan kegiatan secara langsung, maka kegiatan ini dilakukan secara online melalui Microsoft Teams.

Kegiatan ini dihadiri oleh Perwakilan kantor BEI Jawa Barat, Reza Sadat Shahmeini, Trainer Kantor Perwakilan BEI Jawa Barat, Firman Hananto, Kepala Galeri Investasi FE Uniku, Siti Nuke Nurfatimah, S.E., M.Sc., dan Sekretaris Program Studi Akuntansi, Oktaviani Rita Puspasari, S.E., M.Si., Ak., serta para pengurus harian Galeri Investasi.

Rapat tahunan ini membahas tentang laporan tahunan dan program kerja yang akan dilaksanakan oleh GIBEI FE Uniku.

”Saya harap pihak BEI dapat memberikan saran kegiatan apa saja yang perlu kami lakukan di pihak GIBEI,” ucap Oktaviani Rita Puspasari, S.E., M.Si., Ak., Sekretaris Program Studi Akuntansi sekaligus Kepala Galeri Investasi BEI FE Uniku terdahulu, dengan penuh harap.

“Semoga pihak BEI juga tetap mendukung dan selalu membimbing GIBEI FE Uniku, memberi pelajaran tentang pasar modal,” ujar Siti Nuke Nurfatimah, S.E., M.Sc.

Sementara itu, dari pihak perwakilan BEI Jawa Barat, Reza Sadat Shahmeini semangat memberi motivasi, “Semoga sinergi kita kuat ditahun 2021 ini!” ungkapnya.

BEI juga akan membuka dan mengembangkan Galeri Edukasi, dimana Galeri Edukasi ini diperuntukan untuk siswa-siswi tingkat SMA sederajat.

Mereka berharap agar kegiatan yang dilakukan oleh GIBEI ini, dapat dilakukan baik secara internal maupun eksternal. (red)

Bagikan berita ini :

Berita Terbaru

Informasi Terbaru

Agenda Terbaru