FE Gelar Pelatihan dan Pendampingan UMKM Kabupaten Kuningan

UNIKU JAYA – Pontensi yang dimiliki sebuah Desa merupakan sesuatu yang harus dimanfaatkan dengan semaksimal mungkin demi menunjang kemajuan perekonomian maupun kebudayaan dari sebuah Desa. UMKM menjadi salah satu media dalam memaksimalkan potensi dari Desa dalam memanfaatkan sumber daya alam baik dari sektor sandang, pangan maupun papan.

Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Kuningan (Uniku) melalui program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Kemdikbudristek, telah melaksanakan kegiatan “Pelatihan dan Pendampingan UMKM Kabupaten Kuningan” guna memajukan UMKM di Kabupten Kuningan sehingga berada pada level yang lebih tinggi, terutama dalam memanfaatkan teknologi digital.

Kegiatan Pelatihan dan Pendampingan UMKM, diawali dengan melakukan identifikasi secara langsung terhadap masyarakat pelaku UMKM, khususnya disini FE melakukan identifikasi kepada para pelaku UMKM di Desa Manislor Kecamatan Jalaksana, dengan tujuan mengetahui bagaimana kondisi di lapangan dari pelaku UMKM secara langsung dan apa saja keluh kesah yang dihadapi oleh para pelaku UMKM khususnya dalam menghadapi pandemi covid-19.

Meskipun baru dalam tahap identifikasi masalah, namun program pelatihan dan pendampingan UMKM ini mendapatkan respon yang sangat positif dari para pelaku UMKM khususnya di Desa Manislor, sehingga terdapat sekitar 36 pelaku UMKM yang ikut antusias dalam memberikan pengalamannya kepada tim dari FE mengenai usaha yang dilakukannya.

Dalam proses pelatihan dan pendampingan UMKM yang berlangsung pada hari Kamis (23/12) lalu di Ballroom Hotel Horison Tirta Sanita, FE juga turut mengundang beberapa pihak sebagai narasumber diantaranya adalah Dr. Wahyu Hidayah, M.Si sebagai pengisi materi dari pihak Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Kuningan, dan Alvin Fitranda, ST., M.Si selaku Kasi Usaha Industri Sandang Kulit Bahan Bangunan dan Kerajinan dari Dinas Koperasi UKM Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Kuningan, dimaksudkan dengan mengundang kedua narasumber dapat memberikan ilmu mengenai teknologi digital bagi para pelaku usaha UMKM begitupun mengenai pemberian pelatihanan mengenai perijinan dalam sebuah usaha termasuk NIB, PIRT dan juga label halal.

Acara pembukaan pelatihan dan pendampingan UMKM ini, diawali dengan sambutan dari Dr. Dikdik Harjadi, M.Si. selaku Rektor Universitas Kuningan (Uniku), meyampaikan, ucapan terimakasih kepada sivitas Fakultas Ekonomi (FE) yang sudah berada dan bekontribusi kepada masyarakat khususnya UMKM, dan memberikan sambutan hangat kepada pada pelaku UMKM yang telah hadir di lokasi pelatihan.

Senada dengan sambutan Rektor, Dekan FE Dr. Lili Karmela Fitriani, M.Si., Jum’at (31/12/2021), menegaskan, mengenai pentingnya Pelatihan dan Pendampingan ini untuk meningkatkan kualitas UMKM yang ada di Kabupaten Kuningan khususnya di dunia digitalisasi marketing.

Dalam acara tersebut juga diisi dengan pemateri lainnya dari dosen FE Uniku lainnya, diantaranya  terkait “Strategi Peningkatan Kualitas Produk UMKM” disampaikan oleh Dr. Lili Karmela F, SE.,M.Si., “Strategi Pemanfaatan Teknologi Secara Inovatif dan Produktif “ disampaikan oleh Neni Nurhayati. SE., Ak., M.Si. Kemudian, materi terkait “Pelatihan Pengemasan dan Desain Produk” disampaikan oleh Deri Prayudi, SE., MM.

Selanjutnya, materi mengenai “Strategi Memperoleh Ijin Edar Produk” disampaikan oleh Januar Habibi Mahsyar, SE., MM., “Pelatihan Pemasaran Digital Bagi UMKM” yang disampaikan oleh Wely Hadi Gunawan, SE, MM., “Pendampingan Memanfaatkan Aplikasi Bagi UMKM (Media sosial dan Marketplace) oleh saudara Robi Awaluddi, S.Pd., MM.

Materi lainnya adalah mengenai “Pelatihan Transaksi Elektronik Commerce diatur dalam sistem electronic funds transfer” oleh saudara Munir Nur Komarudin, S.Pd., MM. dan “Pendampingan Pengurusan NIB dan Pendampingan Pengurusan Ijin Edar (P-IRT, BPOM dan Halal) disampaikan oleh Wachjuni, SE., MM.

Secara umum kegiatan pelatihan dan pendampingan berjalan dengan baik dan lancar. Acara tersebut, ditutup dengan pembuatan surat ijin NIB bagi para pelaku UMKM dan langsung ditindaklanjuti dengan kegiatan Focus Grup Discussion (FGD). (Rls/Sep)

Bagikan berita ini :

Berita Terbaru

Informasi Terbaru

Agenda Terbaru