DKV Uniku Rayakan Hari Jadi ke-6 Tahun dengan Semangat untuk “Tumbuh dan Bertubuh”

UNIKU JAYA – DKV Uniku ‘Genap Genep Taun’, itulah tajuk perayaan hari jadi Program Studi Desain Komunikasi Visual tahun ini. Program studi ini secara resmi didirikan Universitas Kuningan enam tahun silam, yakni pada tanggal 18 April 2017.

Pada tahun keenam ini, Hari Jadi (Dies Natalis) DKV Uniku dirayakan secara sederhana dengan acara Gambar Bareng, Kajian Keagamaan, Buka Puasa Bersama, Tiup Lilin, dan Potong Kue yang diselenggarakan oleh Hima DKV Uniku di Aula Fakultas Ilmu Komputer Lantai 2.

Harapan dan do’a turut dipanjatkan oleh Dekan Fakultas Ilmu Komputer, Tito Sugiharto, M.Eng,.

“Alhamdulillah, saya atas nama pribadi dan lembaga mengucapkan Selamat hari jadi DKV yang ke 6, Banyak capaian dan prestasi yang sudah diraih dosen dan mahasiswa prodi DKV, semoga program studi DKV terus dapat menghasilkan karya dan prestasi baik di Tingkat Nasional maupun Tingkat Internasional. Sukses dan maju selalu untuk prodi DKV,” ungkapnya.

Selain dari Dekan FKOM, berikut ucapan selamat dan harapan yang disampaikan oleh dosen-dosen di lingkungan Program Studi Desain Komunikasi Visual:

“Dengan genap-nya usia 6 tahun DKV-UNIKU. Anak kecil ajaib ini kini telah mampu menatap dunia, menunjukan gigi susunya & berteriak mengekang langit Seni Rupa & Desain. Memperkenalkan dirinya di seantero jagat bahwa kami (DKV-UNIKU) mampu berdiri sejajar dengan prodi2 DKV lainnya di Nusantara. Unilah kami di usia yg ke-6, kami ada untuk pendidikan dan kreatifitas generasi muda Kuningan dan sekitarnya. Maju terus DKV-UNIKU….” ucap Jerry Dounald Rahajaan, M.Sn., selaku Kepala Program Studi DKV Uniku

“Dirgahayu DKV Uniku. Semoga Prodi Desain Komunikasi Visual Universitas Kuningan terus berkembang dan menjadi kiblat referensi kreatifitas bagi masyarakat dan khususnya muda-mudi di Wilayah 3. Kepakkan sayap-mu, terbanglah tinggi untuk terus berkarya dan berprestasi,” ucap Sigit Setya Kusuma, M.Sn., selaku Sekretaris Program Studi DKV Uniku.

“Selamat genap genep taun untuk Prodi DKV Uniku, semoga semua yang terbaik selalu menghinggapi setiap langkah menuju tujuan yang kita cita-citakan. Semakin tumbuh dan bertubuh,” ujar  Azhar Natsir Ahdiyat, S.Pd., M.Ds., sebagai Dosen DKV Uniku.

“Selamat ulang tahun untuk program studi Desain Komunikasi Visual yang tercinta! Selama bertahun-tahun, program ini telah melahirkan banyak kreatif dan inovatif desainer grafis yang telah berhasil mengeksplorasi dunia visual dengan berbagai cara yang menakjubkan. Terima kasih atas kontribusinya dalam mengembangkan dunia desain grafis dan memperkaya industri kreatif. Kami berharap program studi Desain Komunikasi Visual akan terus menjadi sumber inspirasi bagi para siswa dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan industri. Selamat ulang tahun sekali lagi!” ungkap Elin Herlina, M.I.Kom., Dosen DKV Uniku.

“Selamat ulang tahun yang ke-6 DKV Uniku. Semoga semakin berjaya dan tetap berkarya dalam menghasilkan generasi muda yang bermutu dan bermanfaat,” Harap Rika Nugraha, M.Sn., Dosen DKV Uniku.

“Dirgahayu DKV UNIKU, semoga perjalanan ke depan dipenuhi keberkahan dan kesuksesan, terus tumbuh penuh optimis dalam setiap langkah. Jayalah terus DKV, penuh ide dan berprestasi,” harap Yulyanto, M.T.I., Dosen DKV Uniku. (red)

Bagikan berita ini :

Berita Terbaru

Informasi Terbaru

Agenda Terbaru